Game Terbaik Bertema Mitologi Di Android – Game Terbaik Bertema Mitologi – Selama bertahun-tahun developer game sudah sering mengambil inspirasi dari berbagai sumber di dunia nyata untuk dijadikan tema atau bahan dalam pembuatan gamenya, mulai dari sejarah, cerita rakyat, berbagai mitos, dan bahkan hal yang berbau mitologi. Game dengan tema mitologi terkadang akan mengambil inspirasi cerita dari tokoh mitologi populer dan membuat tokoh mitologi tersebut melakukan berbagai petualangan yang begitu epik dan sesuai dengan cerita dari mitologi tokoh tersebut. Dan berikut ini merupakan beberapa game terbaik yang bertema mitologi.
Game Terbaik Bertema Mitologi Di Android
1. Immortals Fenyx Rising
Game Immortals Fenyx Rising ini bisa dibilang adalah upaya developer untuk membuat Battle of World versi mereka sendiri yang mana gameplaynya menghadirkan tema mitologi Yunani kunonya yang sangat kental dan epik. Dalam game ini kalian akan memerankan karakter Fenyx yang merupakan pahlawan setengah dewa yang harus menyelamatkan para dewa dari kekuatan jahat Taifun. Menariknya lagi yakni pendekatannya yang menceritakan para dewa Yunani, dari dalam upaya kita menyelamatkan para dewa kita juga akan dibekali dengan kemampuan untuk menggunakan senjata dan kekuatan dewa yang akan ditemui di sepanjang perjalanan. Karena game ini bertema mitologi Yunani, tidak hanya para dewa yang akan muncul di game ini karena kita juga akan melawan berbagai makhluk mitologi Yunani seperti Cerberus, Cyclops, hingga Griffin.
2. Asura’s Wrath
Merupakan game aksi dan interaktif yang memiliki gaya pendekatan cerita yang unik dengan menggabungkan elemen mitologi hindu dan mitologi buddha dan dipadukan dengan unsur Sci-fi. Game ini juga menceritakan tentang Ashura yaitu satu dari delapan dewa yang ditugaskan untuk melindungi bumi dan surga dari ancaman. Setelah kembali dari perang besar, Asura mendapatkan kabar bahwa Istrinya meninggal dan putrinya diculik oleh para iblis. Berbekal kemarahan yang memuncak Asura bersumpah untuk membalaskan dendamnya untuk menyelamatkan putrinya. Walaupun mendapatkan mix review dari para pengguna, game ini tetap mampu memberikan high style dan grafik yang sangat unik dan belum lagi gameplay dalam game ini juga cukup menarik untuk disimak. Setiap battle dalam game ini juga dibuat begitu sinematik yang sering kali menambahkan berbagai quick time event serta gerakan yang sangat cepat dan epik.
3. Raji: An Ancient Epic
Cerita dewa dewi memang sangat menarik untuk diciptakan apalagi diadaptasi ke dalam bentuk game seperti game Raji: An Ancient Epic ini. Game bergenre petualang ini adalah game buatan Nodding Heads yang merupakan salah satu developers game terbesar dari India, yang mana di game ini kita akan memainkan karakter Raji yang berusaha menyelamatkan adiknya yang telah diculik dengan kemampuannya yang diberikan oleh dewa. Yang membedakan game Raji ini dengan game bertemakan mitologi lainnya ialah game ini memiliki dua naratif yang dibawakan oleh dewa Durga dan Dewa Wishnu yang sekaligus menjadi pengawas dalam petualangan Raji menyelamatkan adiknya. Di sepanjang story, kita akan diperlihatkan setting yang sangat memukau.
Dan itulah beberapa game yang hadir dengan gameplay bertema Mitologi terbaik yang bisa kalian mainkan di Android.